Pembahasan Soal Hasil Kebudayaan Zaman Megalithikum Sebagai Tempat Pemujaan

Hasil kebudayaan zaman megalithikum berupa bangunan tumpukan batu yang digunakan sebagai tempat pemujaan arwah nenek moyang disebut . . .
a. Menhir
b. Dolmen
c. Sarkofagus
d. Punden Berundak

Kunci Jawaban:
d. Punden Berundak

Pembahasan:
Zaman megalithikum ialah zaman batu besar yang hasil kebudayaan banyak berasal dari batu. Berikut hasil kebudayaan pada zaman megalithikum:

1. Menhir
Menhir adalah tiang atau tugu batu yang terbuat dari batu tunggal yang ditempatkan pada suatu tempat, yang berfungsi antara lain:
- sebagai sarana pemujaan terhadap arwah nenek moyang.
- sebagai tempat memperingati kepala suku yang telah meninggal.
- sebagai tempat menampung kedatangan roh.

Gambar. Menhir 
Sumber. https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/a/a1/Bourgogne,_Menhir,_Couches_(menhirs_d'Epoigny),_25.08.96.jpg

2. Punden Berundak
Punden berundak merupakan bangunan batu yang digunakan untuk pemujaan dengan susunan bertingkat-tingkat. Baisanya tingkatan punden berundak berjumlah tiga.

Gambar. Punden Berundak
Sumber. http://1.bp.blogspot.com/-Ek81LKQeyQ4/UcAVDoBHFaI/ AAAAAAAAj8M/rtpcHGH0rmM/s1600/2.jpg

3. Dolmen
Dolmen adalah bangunan meja batu sebagai tempat sesajian.
Gambar. Dolmen
Sumber. http://nicolas.brodu.net/common/creation/photos/grand/Dolmen.jpg

4. Sarkofagus
Merupakan peti jenazah yang berbentuk seperti palung atau lesung dengan mempunyai tutup.

Gambar. Sarkofagus yang ada di pulau Samosir
Sumber. https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/7/76/Sarkofagus_(2).JPG

5. Waruga
Adalah peti jenazah kecil yang berbentuk kubus dan ditutup dengan batu lain yang berbentuk limas (atap rumah)

Gambar. Bangunan Waruga, banyak dijumpai di daerah Minahasa
Sumber. https://amyasti.files.wordpress.com/2014/01/waruga.jpg

Dari beberapa hasil peninggalan megalithikum maka yang sesuai dengan soal bangunan yang berupa tumpukan batu yang digunakan sebagai tempat pemujaan arwah nenek moyang adalah Punden Berundak.

oOo

0 Response to "Pembahasan Soal Hasil Kebudayaan Zaman Megalithikum Sebagai Tempat Pemujaan"

Posting Komentar